.:

Sabtu, 30 April 2011

Student Brass Mantle Lamp

Student Brass Mantle Lamp

Melihat dari judulnya saja dengan sangat mudah siapapun pasti bisa menebak bahwa lampu meja antik ini pasti dahulunya digunakan untuk menerangi orang yang sedang membaca/belajar, biasa diletakkan diatas meja tulis dengan penerangan menggunakan minyak tanah cukup untuk menerangi bacaan yang sedang dipelajari. Tetapi bukan hanya dari judulnya loh, kalau Anda lihat bentuk lampunya pun memang sungguh menandakan bahwa lampu ini di fungsikan untuk belajar karena bentuknya yang tidak terlalu besar sehingga tidak memenuhi tempat jika diletakkan di atas meja kerja yang tidak terlalu besar.

Pertama kali melihat Student Brass Mantle Lamp ini seperti biasa penyakit antik saya kumat, langsung saja jatuh cinta pada pandangan pertama dan tidak bisa tidur membayangkan lampu duduk super antik ini tergeletak manis diatas meja kerja saya yang super kecil itu.. duuh betul-betul tidak bisa tidur semalaman ngebayangin pasti cantik deh... karena coba saja Anda lihat bentuknya betul-betul cantik, indah dan simple banget, mulai dari tiang, tempat minyak, kenir sampai kapnya terbuat  dari kuningan kuno yang keseluruhannya masih orisinil. Menariknya lagi Student Brass Mantle Lamp ini bisa di adjust loh ketinggiannya bahkan kap lampunya pun juga bisa di adjust sehingga bisa dibuat agar tidak terlalu silau.

Pokoknya secara keseluruhan Student Brass Mantle Lamp ini sungguh sempurna untuk saya.. sama seperti koleksi lampu saya yang lainnya lampu ini pun sudah saya ganti menggunakan listrik sehingga bisa saya gunakan untuk menerangi meja kerja saya pada saat saya bekerja, lagi-lagi seperti biasa kenirnya pun saya ganti dengan yang biasa agar kenir aslinya tidak rusak karena harus dilubangi untuk jalan kabel.

Sekarang khayalan saya sudah menjadi kenyataan karena Student Brass Mantle Lamp indah ini tergeletak manis diatas meja kerja saya bahkan sekarang pada saat saya posting saya sedang memandang lampu indah nan mempesona ini membuat saya betah berlama-lama duduk di meja kerja saya... 

Status: S O L D

Art Nouveau Hanging Lamp

Art Nouveau Hanging Lamp size 28cm

Untuk koleksi saya yang satu ini agak sedikit susah dan lama loh untuk saya bisa mendapatkannya karena motif Art Nouveau (biasa disebut motif Semarangan) memang langka tetapi justru karena kelangkaannya ini yang membuat saya semakin tertarik untuk memilikinya ditambah lagi dengan kondisinya yang masih full orisinil.

Sama seperti koleksi lampu saya yang lainnya Art Nouveau Hanging Lamp ini pun saya buat menjadi lampu listrik, namun untuk tetap mempertahankan keasliannya maka kenir yang saya gunakan bukan yang aslinya (asli kenir bawaannya saya simpan karena kalau diganti menjadi lampu listrik sayang kenirnya harus dilubangi untuk dilewati kabel).

Ukiran meliuk-liuk yang indah dan sederhana pada rangka lampu gantung ini dipadu dengan rantainya yang juga memiliki ukiran senada yang menjadi ciri khas motif Art Nouveau semakin membuat lampu gantung ini sangat indah dan menawan.

Saya mendapatkan Art Nouveau Hanging Lamp ini dari salah seorang pedagang barang antik di daerah Semarang dan saat ini lampu gantung antik dan mempesona ini tergantung indah disalah satu ruangan di Roemah Tempo Doeloe kami..

Status: S O L D

Vintage Hanging Gas Lamp # 2

Vintage Hanging Gas Lamp # 2

Satu lagi yang juga bukan saja kuno tetapi juga sangat cantik...

Tidak jauh berbeda dengan yang sebelumnya saya posting hanya saja kalau yang ini lampu gasnya cabang dua tetapi keduanya sama-sama cantiknya dan keduanya telah membuat saya betul-betul jatuh cinta pada pandangan pertama...

Vintage Hanging Gas Lamp ini dahulu digunakan untuk menerangi rumah orang yang bisa dikatakan menengah keatas bahkan mungkin orang kaya pada masanya menggunakan gas yang dialirkan melalui pipa sekaligus sebagai rangka dari lampu gantung ini. Semuanya masih dalam kondisi asli bahkan kapnya pun terbuat dari kristal berukir indah yang juga masih orisinil.

Pokoknya secara keseluruhan tidak ada cela untuk lampu gas gantung koleksi saya ini, semuanya indah dan mempesona. Lampu ini saya dapatkan dari salah seorang kolektor barang antik di daerah Pekalongan dan Vintage Hanging Gas Lamp ini adalah merupakan salah satu dari sekian banyak koleksi simpanan Beliau. Menurut Beliau lampu gas gantung ini didapatkan dari rumah Orang Kaya Lama (sebutan untuk orang kaya jaman dahulu) di Pekalongan.

Saya sangat yakin kalau Anda pasti sependapat dengan saya bahwa Vintage Hanging Gas Lamp ini sangat-sangat cantik mulai dari rangka, kap dan ukirannya sungguh membuat ruangan menjadi semakin indah. Sekarang lampu gas kuno ini tergantung dengan sangat manis di ruang keluarga Roemah Tempo Doeloe kami, betul-betul semakin menambah indah suasana roemah kami...

~ PRIVATE COLLECTION ~

Classic Table Lamp # 1

Classic Table Lamp Size 28cm

Sungguh sesuai dengan judul yang saya berikan, classic banget kan koleksi saya yang satu ini...

Lampu duduk dengan kap ukuran 28cm yang kesemuanya masih orisinil mulai dari rangka, kenir dan kapnya, karena saya buat menjadi lampu listrik maka kenir yang saya gunakan bukan yang aslinya (asli kenir bawaannya saya simpan karena kalau diganti menjadi lampu listrik sayang kenirnya harus dilubangi untuk dilewati kabel).

Classic Table Lamp ini saya dapatkan dari salah seorang pedagang barang antik di daerah Semarang dan sekarang lampu ini saya letakkan dengan sangat anggunnya diatas meja telepon di ruang keluarga Roemah Tempo Doeloe kami sehingga membuat suasana roemah kami menjadi semakin classic..

Mobile: 082-111-011-968
Status: S O L D

Jumat, 29 April 2011

Vintage Hanging Gas Lamp # 1

Vintage Hanging Gas Lamp # 1

Kalau yang ini bukan saja kuno tetapi juga sangat cantik...

Tidak banyak yang mau saya tulis untuk koleksi saya yang satu ini selain saya sangat-sangat menyukainya dan jatuh cinta pada pandangan pertama...

Vintage Hanging Gas Lamp ini dahulu digunakan untuk menerangi rumah orang yang bisa dikatakan menengah keatas bahkan mungkin orang kaya pada masanya menggunakan gas yang dialirkan melalui pipa sekaligus sebagai rangka dari lampu gantung ini. Semuanya masih dalam kondisi asli bahkan kapnya pun terbuat dari kristal berukir indah yang juga masih orisinil.

Pokoknya secara keseluruhan tidak ada cela untuk lampu gas gantung koleksi saya ini, semuanya indah dan mempesona. Lampu ini saya dapatkan dari salah seorang kolektor barang antik di daerah Pekalongan dan Vintage Hanging Gas Lamp ini adalah merupakan salah satu dari sekian banyak koleksi simpanan Beliau. Menurut Beliau lampu gas gantung ini didapatkan dari rumah Orang Kaya Lama (sebutan untuk orang kaya jaman dahulu) di Pekalongan.

Saya sangat yakin kalau Anda pasti sependapat dengan saya bahwa Vintage Hanging Gas Lamp ini sangat-sangat cantik mulai dari rangka, kap dan ukirannya sungguh membuat ruangan menjadi semakin indah. Sekarang lampu gas kuno ini tergantung dengan sangat manis di Foyer Roemah Tempo Doeloe kami, betul-betul semakin menambah indah suasana roemah kami...

~ PRIVATE COLLECTION ~

Jam Weker # 2

Jam Weker made in Germany (NOS)


Status : S O L D

Salt & Pepper Shaker Set # 1

Combination of Sterling Silver & Crystal for Salt & Pepper Shaker Set # 1

Mobile: 082-111-011-968

Telepon Putar Ericsson # 2


Telepon Antik Putar Merk Ericsson, Swedden (Koleksi # 2)

Benar seperti artikel yang pernah saya baca bahwa pesona telepon putar kuno memang sungguh selalu memikat hati, hal ini pun berlaku untuk saya, apalagi warna hitamnya yang orisinil membuat telepon ini semakin tampak kekar, gagah dan menawan. Entah karena memang saya suka barang antik atau memang saya suka warna hitam, yang jelas kedua-duanya saya suka, saya menyukai barang antik apalagi bila berwarna hitam.. Namun sayangnya, keberadaan telepon putar masa lampau seperti ini terbilang langka dan susah ditemukan.

Melihat bentuknya pun saya sudah sangat jatuh cinta terhadap telepon bergaya vintage ini, dimana pada bagian microphone-nya dilengkapi dengan bibir corong membuat telepon ini semakin terkesan antik. Belum lagi ternyata merk telepon kuno model putar ini adalah Ericsson buatan Sweden, sebuah merk ternama dikalangan produk komunikasi dunia dan merupakan salah satu produsen telepon yang cukup bersejarah.

Saya mendapatkan telepon putar kuno ini dari seorang kolektor barang antik, kondisinya masih mulus dan orisinil serta bisa digunakan baik untuk menelepon keluar maupun menerima, kontan telepon putar istimewa ini langsung saya pasang diruang keluarga kami. Mendengar deringnya yang memiliki ciri khas tersendiri membuat saya langsung terbayang film-film tempo doeloe yang pernah saya tonton. Konon kabarnya telepon dengan tipe seperti ini sangat umum dimiliki oleh rumah tangga kelas menengah dekade tahun 1960 - 1970-an dengan rumah dan bangunan berarsitektur jengki, seperti Roemah Tempo Doeloe kami..

Status: S O L D

Brass Astray # 4



Brass Astray #4

Dimensi:
Diameter : 7cm
Tinggi : 3cm

Mobile: 082-111-011-968

Brass Astray # 3



Brass Astray #3

Dimensi:
- Diameter : 9cm
- Tinggi : 2.5cm

Mobile: 082-111-011-968

Brass Astray # 2



Brass Astray #2

Status : S O L D

Brass Astray & Lighter Stick




Brass Astray & Lighter Stick

Dimensi Brass Astray:
- Diameter : 6.2cm
- Tinggi : 3cm

Dimensi Lighter Stick:
- Diameter : 6cm
- Tinggi : 6.5cm

Mobile: 082-111-011-968

Brass Astray # 1



Brass Astray # 1

Dimensi:
- Diameter : 7.5cm
- Tinggi : 3cm

Mobile: 082-111-011-968
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...