.:

Selasa, 18 Januari 2011

Jam Meja Antik

Jam Meja Antik buatan Rusia

Pertama kali saya melihat jam antik ini yang terbersit dibenak saya bahwa jam ini pasti berasal dari Eropa karena di lihat dari bentuknya yang kental dengan gaya gotik dihiasi dengan ukiran yang njelimet serta terlihat kokoh dan rapih, terbuat dari kuningan utuh yang terasa berat apabila saya angkat. Ternyata betul dugaan saya jam antik ini buatan Rusia, seketika saja terlintas dalam benak saya film yang pernah saya tonton mengenai Kekaisaran Rusia yang dipimpin oleh Tsar Nicholas II sebelum digulingkan oleh pemerintahan Vladimir Lenin pada tahun 1917 yang dikenal dengan sebutan 'Russian Revolution', dalam film tersebut terlihat ukiran perabotannya mirip seperti jam antik ini.

Tidak jelas jam ini dibuat tahun berapa dan merknya apa karena tulisan sudah tidak terlihat lagi yang pasti jam ini saya dapatkan dari Ibu Mertua saya yang hobi mengkoleksi barang antik pada saat Beliau tinggal di Moscow.

Jam antik ini masih berjalan dengan baik dan sekarang bertengger manis diatas piano tua menghiasi Roemah Tempo Doeloe kami, eehhmm.. jadi teringat lagi deh perabotan di Istana Tsar Nicholas II...

~ PRIVATE COLLECTION ~

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...