.:

Jumat, 21 Januari 2011

Lampu Gantung Berkaca Patri

Lampu Gantung Berkaca Patri

Unik, antik dan indah, hal ini yang terbersit dalam benak saya begitu saya melihat lampu gantung yang dihiasi dengan kaca patri aneka warna yang masih orisinil serta dilengkapi dengan jendela di setiap sisinya. Bentuk lampu gantung ini sangat unik bagian atasnya lebih mirip seperti lumbung padi, pada bagian tengah dipenuhi dengan ornamen kaca patri berjendela sementara dibagian bawahnya konon adalah tempat minyak yang saat ini sudah diganti menggunakan listrik. Untuk bagian atas dan bawah terbuat dari bahan kuningan yang sudah menghitam dan sayangnya lagi ada bagian jendela yang hilang serta disalah satu kaca patrinya ada yang retak, entah karena sudah tua atau cara penyimpanannya yang kurang terawat.
 

Bagi saya, seni kaca patri atau yang biasa disebut stained glass merupakan seni yang sangat indah dan membutuhkan ketelitian serta keterampilan yang tidak bisa dibilang mudah. Menurut artikel yang pernah saya baca bahwa seni ini dilakukan dengan cara mematri atau menyambung bagian atau potongan menggunakan patri atau timah sebagai pengikatnya. Kaca patri biasanya berbentuk geometris segi empat atau lingkaran, lalu dibentuk sedemikian rupa sehingga tampilannya menjadi cantik mengikuti pola tertentu. Pancaran warna yang dihasilkan kaca makin cantik jika terkena cahaya matahari. Sama halnya dengan mosaik pada pemakaian lantai, kaca patri juga menerapkan cara pemasangan puzzle.
 

Sama dengan koleksi tempo doeloe saya yang lainnya, lampu gantung ini saya dapatkan dari seorang kolektor yang pada awalnya hanya akan dijadikan koleksi pribadi dan tidak untuk dijual, tetapi bukan saya namanya kalo saya tidak berhasil mendapatkan lampu gantung nan cantik ini. Menurutnya lampu gantung berkaca patri ini kira-kira usianya sudah hampir 25th dan berasal dari Cirebon, yang memang menurut sejarahnya seni lukis kaca adalah merupakan salah satu kesenian tradisional Cirebon. Konon kabarnya sejak abad ke-19 sampai awal abad ke-20 atau hingga tahun 1950-an, hampir semua rumah di Cirebon menggunakan gambar kaca, bukan hanya untuk hiasan melainkan berfungsi dan diyakini sebagai penolak bala.
 

Ehhm.. beruntungnya saya bisa memiliki lampu gantung patri yang cantik ini, sehingga Gazebo di belakang Roemah Tempo Doeloe kami jadi semakin indah karenanya… 

Status: S O L D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...